Pj Ketua Dekranasda Bojonegoro, Dian Adiyanti Adriyanto, menegaskan bahwa keikutsertaan ini menjadi momentum penting untuk memperkenalkan potensi beragam kerajinan khas Bojonegoro di kancah nasional hingga internasional.
"Ajang ini adalah kesempatan emas bagi para pengrajin Bojonegoro untuk memamerkan karya mereka. Dengan tampil di INACRAFT, kami ingin menunjukkan bahwa Bojonegoro memiliki produk kerajinan berkualitas yang bisa bersaing di pasar global," ujar Dian Adiyanti.
Tak hanya sekadar pameran, kehadiran Dekranasda Bojonegoro di INACRAFT 2025 juga sebagai bentuk komitmen Pemerintah Kabupaten Bojonegoro dalam mendukung para pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).
Dian menegaskan bahwa Pemkab Bojonegoro akan terus mendorong pengusaha UMKM untuk aktif berpartisipasi di berbagai event kerajinan.
"Semoga kehadiran produk UMKM Bojonegoro di sini dapat meningkatkan nilai jual mereka serta membuka peluang kolaborasi yang berdampak positif bagi pertumbuhan ekonomi daerah," tambahnya.
Dian juga mengajak masyarakat luas untuk datang meramaikan pameran ini. Ia mengimbau agar para pengunjung tak hanya sekadar melihat-lihat, tetapi juga membeli produk UMKM sebagai bentuk dukungan nyata bagi para pengrajin lokal.
"Ayo datang ke INACRAFT, ajak keluarga, teman, dan kerabat untuk keliling pameran. Jangan lupa belanja produk-produk UMKM Bojonegoro. Dengan membeli, artinya kita ikut mendukung para pengrajin lokal untuk terus berkembang," pungkasnya.
INACRAFT 2025 yang mengusung tema “The 25th Jakarta International Handicraft Trade Fair” ini berlangsung mulai 5 hingga 9 Februari 2025.
Pameran bergengsi ini menampilkan berbagai produk kerajinan tangan, seni, dan karya para seniman dari berbagai daerah di Indonesia.
Tak hanya menjadi ajang pameran, INACRAFT juga berperan penting dalam mendorong pertumbuhan industri kreatif Indonesia.
Event ini menjadi wadah strategis untuk memperkenalkan seni dan budaya Tanah Air kepada dunia internasional, sekaligus membuka peluang bisnis bagi para pelaku UMKM.
Dengan partisipasi Dekranasda Bojonegoro di INACRAFT 2025, diharapkan produk-produk unggulan daerah ini semakin dikenal luas dan mampu bersaing di pasar global. (red)
Posting Komentar
Posting Komentar