Bupati Blora Apresiasi Kontes Kambing PE Ras Kaligesing
Bupati Cup Kontes Kambing PE Ras Kaligesing |
Pastipas.id, Blora - Bupati Blora, Arief Rohman, memberikan apresiasi atas terselenggaranya Kontes Kambing Peranakan Etawa (PE) Ras Kaligesing, Bupati Blora Cup 2024, yang digelar di Pasar Pon Blora pada Minggu (25/8/2024).
Dalam acara tersebut, Arief terkesan dengan potensi besar dari hobi beternak kambing PE yang dapat mendatangkan keuntungan finansial yang signifikan.
"Ini sangat inspiratif ya, ternyata potensinya dari tahun ke tahun sangat bagus, semakin meningkat dan ternyata dari hobi bisa menjadi cuan. Bahkan kambing PE Ras Kaligesing ini tadi, ada yang harganya Rp 45 juta, bahkan ada yang hampir Rp 50 juta," ujar Arief.
Bupati Blora juga berharap bahwa kegiatan seperti ini bisa terus berlanjut di masa mendatang, dengan dukungan penuh dari pemerintah kabupaten.
"Kami dari Pemkab Blora mengapresiasi atas kegiatan ini, dan kami akan selalu mendukung agar peternak di Blora lebih maju," tambahnya.
Kontes yang diselenggarakan oleh Paguyuban Sedulur Etawa Blora (Sebra) dan didukung oleh Pemerintah Kabupaten Blora, Himpunan Peternak Domba Kambing Indonesia (HPDKI), serta Peternak Kambing Kaligesing Nasional (Perkanas), berhasil menarik ratusan peserta.
Selain kontes kambing PE Ras Kaligesing, acara tersebut juga menampilkan kompetisi kelas Extrem, yang terbuka untuk berbagai jenis kambing. Dalam kelas ini, semua jenis ras kambing dapat berkompetisi, dengan penilaian berdasarkan bobot terberat.
Arif berharap bahwa kontes kambing ini bisa terus berlangsung setiap tahun dan semakin meluas ke luar wilayah Blora.
"Harapannya kontes kambing PE Ras Kaligesing ini nanti bisa istiqomah, bisa eksis sampai tahun-tahun berikutnya, dan Pemkab Blora juga support, bagaimana ke depan agar bermanfaat lebih luas lagi," tutupnya. (riz)
Posting Komentar
Posting Komentar